Identifikasi Spesies Isolat Bakteri Galur D dengan Metode Analisa Sekuen Fragmen Gen 16S rDNA

Laras Nurwati
Submission Date: 2015-08-12 14:36:12
Accepted Date: 2016-01-21 12:26:08

Abstract


Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi spesies isolat bakteri galur D dengan menggunakan pengujian secara genotip. Isolat bakteri galur D merupakan bakteri termofilik yang diisolasi dari sumber mata air panas Songgoriti, Malang. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi spesies isolat bakteri galur D dengan metode analisa sekuen fragmen 16S rDNA. Kromosom isolat bakteri galur D diisolasi dan diamplifikasi menggunakan PCR, selanjutnya dilakukan analisa sekuen fragmen gen 16S rDNA. Hasil analisa dibandingkan dengan sekuen 16S rDNA yang terdaftar di Bank Gen untuk mengetahui homologinya dengan bakteri lain. Hasil analisa ini menunjukkan fragmen gen 16S rDNA memiliki kecocokan dengan Caldicellulosiruptor kristjanssonii dengan homologi sebesar 99%.

Keywords


Fragmen gen 16S rDNA; PCR; Caldicellulosiruptor kristjanssonii

References