Desain Sepeda Listrik Untuk Ibu Rumah Tangga Sebagai Sarana Transportasi Sehari-hari Yang Dapat Diproduksi UKM Lokal

Fajar Sodiq
Submission Date: 2015-08-13 15:23:12
Accepted Date: 2016-01-21 09:35:09

Abstract


Abstrak - Pengembangan sarana transportasi yang ramah lingkungan saat ini gencar dilakukan oleh perusahaan otomotif diseluruh dunia yang merupakan tindakan dari isu global warming yaitu untuk mengurangi polusi dan bertujuan untuk mengatasi semakin berkurangnya bahan bakar minyak bumi yang tidak dapat diperbaharui.salah satu alat transportasi yang dikembangan saat ini adalah kendaraan listrik. Dari berbagai macam kendaraan listrik yang dikembangkan, sepeda listriklah yang paling diminati dan paling sukses dikembangkan dan disosialisasikan, terutama di Amerika, Eropa, Cina dan jepang. Di negara-negara tersebut pemakaian sepeda listrik sangat meluas mulai dari kendaraan  di dalam komplek, kendaraan kerja, sekolah, hingga instansi. Saat ini sepeda listrik mulai banyak beredar di Indonesia, hal ini pasti akan meningkat karena akan semakin banyak orang mencari alternatif untuk mencari alat transportasi yang ramah lingkungan, hal lain yang dapat mendorong masyarakat beralih ke sepeda listrik adalah ketersediaan bahan bakar bagai sarana transportasi yang dapat membantu dan mempermudah melakukan kegiatan sehari-hari dengan fitur yang dapat mengakomodasi kebutuhan ibu rumah tangga. Seperti boncengan yang aman digunakan untuk anak-anak dan keranjang yang dapat di lepas-pasang dengan mudah sehingga dapat berfungsi sebagai tas untuk berbelanja. Selain itu penelitian ini juga bertujuan untuk mengembangkan sepeda listrik yang dapat diproduksi di dalam negeri yang tentunya memliki harga yang lebih murah dibanding produk import.

Kata kunci : sepeda listrik; ibu rumah tangga; Transportasi.


Keywords


sepeda listrik; ibu rumah tangga; Transportasi

References