Perancangan Buku Referensi Travel Pariwisata Pulau Bawean

Mochamad Edo Barrudy, Bambang Mardiono Soewito
Submission Date: 2016-08-06 20:06:01
Accepted Date: 2017-01-17 00:00:00

Abstract


Bawean merupakan salah satu pulau kecil di sebelah utara Gresik yang memiliki pariwisata yang indah. Banyak wisatawan yang mengetahui keberadaan pulau Bawean, namun tak banyak yang pernah berkunjung untuk menikmati keindahannya. Hal tersebut dikarenakan oleh kurangnya promosi yang dilakukan pemerintah. Pemerintah memiliki pengaruh besar dalam pengembangan dan promosi pulau Bawean. Sehingga dibutuhkan sebuah media dari pemerintah untuk mempromosikan pulau Bawean tersebut. Media berupa buku referensi pariwisata berbasis fotografi menjadi solusi desain untuk mempromosikan pulau Bawean. Penulis mendapatkan data penelitian dengan melakukan depth interview dengan Dinas Kebudayaan Pariwisata Kabupaten Gresik sebagai stakeholder, wisatawan, dan pemandu wisata di Bawean. Selain itu penulis juga menyebarkan kuisoner kepada calon wisatawan untuk mengetahui minat audiens tentang buku dan wisata. Dengan konsep buku Visit the Beautiful Landscape, menyuguhkan keindahan wisata pulau Bawean dari balik layar kamera yang disertai dengan informasi-informasi yang dibutuhkan oleh para wisatawan ketika berwisata di Bawean. Perancangan buku referensi wisata pulau Bawean berisi tentang informasi Bawean secara umum dan informasi perihal pariwisata yang ada di Bawean. Dalam perancangan buku tersebut, pariwisata di Bawean dibagi menjadi tiga subbab yaitu wisata bahari, wisata darat, dan wisata budaya. Diharapkan dengan adanya perancangan buku referensi wisata pulau Bawean dapat membantu pemerintahan dalam pengembangan dan promosi wisata di pulau Bawean.

Keywords


Bawean; Buku; Fotografi; Pariwisata

References