Arahan Pengembangan Kawasan Wisata Pantai Karanggongso dan Pantai Prigi di Kabupaten Trenggalek

Astarina Cleosa Damayanti, Arwi Yudhi Koswara
Submission Date: 2017-07-27 10:43:22
Accepted Date: 2017-09-12 00:00:00

Abstract


Kabupaten Trenggalek merupakan Kabupaten pada pesisir selatan yang memiliki potensi wisata pantai yang besar. Pantai yang berkembang adalah pantai Karanggongso dan pantai Prigi. Kedua pantai tersebut memiliki karakteristik yang berbeda yang mengakibatkan terjadinya perbedaan jumlah kunjungan  yang signifikan. Selama ini pengembangan kepariwisataan kurang adanya keterpaduan pembangunan komponen daya tarik wisata.. Oleh karena itu tujuan dari penelitian ini adalah arahan pengembangan kawasan wisata Pantai Karanggongso dan Pantai Prigi di Kabupaten Trenggalek. Penelitian ini dilakukan pada 2 pantai yaitu pantai Karanggongso dan pantai Prigi. Analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif, Delphi dan triangulasi. Hasil dari penelitian ini berupa arahan pengembangan kawasan wisata pantai Karanggongso dan pantai Prigi, yaitu pada ODTW di pantai Karanggongso diharapkan mempertahankan atraksi wisata yang ada, sedangkan pantai Prigi harus menambahkan atraksi wisata dan mempertahankan Larung Sambonyo. Pada aksesibilitas diarahkan untuk pelebaran jalan dan memperbaiki kondisi jalan. Perbaikan dan penambahan fasilitas dan infrastruktur. Aspek kelembagaan dan partisipasi masyarakat juga diperlukan demi perkembangan kawasan wisata pantai. Untuk menjaga keindahan pantai diarahkan untuk selalu menjaga kondisi lingkungan baik didarat maupun bawah laut serta pentingnya promosi wisata untuk lebih mengenalkan kawasan wisata pantai Karanggongso dan pantai Prigi.


Keywords


pengembangan pariwisata; wisata pantai

References