Rancang Bangun Kakas Bantu Deteksi Ketidaksesuaian Kode Sumber terhadap Diagram Urutan

Albert Bungaran Manik, Daniel Oranova Siahaan
Submission Date: 2018-01-24 11:32:47
Accepted Date: 2018-03-29 00:00:00

Abstract


Pada daur hidup perangkat lunak sendiri terdapat beberapa tahapan-tahapan yang harus dilalui yaitu pengumpulan kebutuhan, desain, implementasi, testing, perawatan. Dalam fokus tugas akhir ini, tugas akhir dititik beratkan pada tahap terakhir daur hidup perangkat lunak, yaitu tahap perawatan perangkat lunak. Dalam daur hidup tahap perawatan sangat rentan untuk mengubah kode sumber sesuai dengan kebutuhan atau keperluan fitur pada sebuah perangkat lunak yang mengakibatkan tidak sesuainya kode sumber terhadap desain awal. Tujuan tugas akhir ini yaitu untuk membuat sebuah kakas bantu untuk membantu analis sistem dalam mendeteksi ketidaksesuaian kode sumber tersebut terhadap desain, dalam hal ini desain yang menjadi pembanding adalah diagram urutan, hal ini dikarenakan diagram urutan menggambarkan alur sebuah fitur atau sistem. Dalam tugas akhir ini kakas bantu akan dibentuk menggunakan bahasa pemrograman java. Diagram urutan dengan format xmi dan kode sumber dengan format xml merupakan input yang diperlukan untuk kakas bantu. Dalam tugas akhir ini pendeteksian ketidaksesuaian dilakukan menggunakan string matching dan word similarity. Kakas bantu ini nanti menghasilkan berupa sebuah alur dari diagram urutan yang ditunjukkan pada tanda benar dan salah. Setiap alur digambarkan menjadi sebuah triplet. Triplet meliputi subyek,predikat,dan obyek. Dalam program ini nanti akan diuji dengan data uji sebanyak 10 buah dataset yang berasal dari 5 buah kasus diagram urutan.Hasil program menunjukkan 95% kesepakatan terhadap analisis ahli rekayassa perangkat lunak

Keywords


Sequence Diagram; Kode Sumber; Deteksi Diagram Urutan; Ketidaksesuaian

References