DESAIN DAN IMPLEMENTASI PENYEIMBANG BATERAI LITHIUM POLYMER BERBASIS DUAL INDUCTOR

Darus Setyo Widiyanto, Heri Suryoatmojo
Submission Date: 2016-06-28 10:25:40
Accepted Date: 2016-09-29 14:41:37

Abstract


Baterai Lithium Polymer merupakan baterai yang banyak digunakan pada saat ini, baterai Lithium Polymer dapat mensuplai dengan arus yang tinggi hingga mencapai dua puluh kali kapasitasnya. Selain itu desain baterai Lithium Polymer lebih kecil dibangkan dengan baterai Lead Acid maupun Ni-CD dengan kapasitas yang sama. Akan tetapi baterai Lithium Polymer mempunyai beberapa kelemahan. Salah satunya yaitu dapat rusak jika overcharging dan over discharging. Pada alat – alat tertentu sel baterai Lithium Polymer disusun secara seri untuk menaikkan tegangannya. Penyusunan sel baterai secara seri membuat perbedaan tegangan saat charging maupun discharging pada masing – sel baterai. Perbedaan tegangan tersebut menyebabkan sel baterai tidak terisi penuh secara bersamaan sehingga menyebabkan overcharging pada sebagian sel baterai. Hal ini menyebabkan rusaknya sel baterai dan bisa menyebabkan baterai meledak.

Pada penelitian ini akan didesain dan diimplementasikan Penyeimbang Baterai Lithium Polymer Berbasis Dual Inductor. Penyeimbang ini merupakan pengembangan dari Buck-boost converter dengan penambahan induktor dan flying capacitor .

Hasil implementasi menunjukkan bahwa penyeimbang baterai dapat menyeimbangkan tegangan tiga sel baterai dengan perbedaan tegangan yang tinggi. Disamping itu desain alat ini lebih sederhana dibandingkan dengan metode lain sehingga mudah untuk diaplikasikan.


Keywords


Lithium Polymer; Dual Induktor; Penyeimbang Baterai

References