Penghitungan BPHTB serta PPh dalam Jual Beli Tanah dan/atau Bangunan Berbasis WebGIS (Studi Kasus: Kota Solok, Provinsi Sumatera Barat)

Wafa Zakkiyah, Yanto Budisusanto, Andy Dediyono
Submission Date: 2019-07-25 09:09:59
Accepted Date: 2020-09-23 00:00:00

Abstract


Wilayah administrasi Kota Solok yang berbatasan dengan Kabupaten Solok dan Kota Padang menyebabkan Kota Solok memiliki peran sentral dalam menunjang perekonomian masyarakat Kota Solok dan Kabupaten Solok. Keunggulan geografis ini menyebabkan Kota Solok mengalami peningkatan jumlah penduduk. Dengan luas wilayah 57.64 km2, jumlah penduduk Kota Solok pada tahun 2016 sebanyak 67.307 jiwa, tahun 2017 sebanyak 68.602 jiwa. Peningkatan jumlah penduduk Kota Solok berpengaruh terhadap meningkatnya NJOP. NJOP dijadikan dasar dalam menentukan besarnya nilai BPHTB serta PPh dalam jual beli tanah dan/atau bangunan. BPHTB merupakan pajak yang dikenakan kepada pembeli, sedangkan PPh merupakan pajak yang dikenakan kepada penjual. Belum terdapat fasilitas yang dapat memudahkan Pemda dalam melakukan pembaruan data NJOP. Dari pihak masyarakat serta PPAT/Notaris, belum terdapat fasilitas untuk memperoleh informasi mengenai besarnya nilai BPHTB serta PPh secara terbuka. Selain itu, belum terdapat webGIS zona nilai tanah di Kota Solok. Dari penelitian ini didapatkan bahwa WebGIS zona nilai tanah yang telah dibuat dapat memperbarui data NJOP, menghitung BPHTB serta PPh, dan menampilkan hasil penghitungan pajak dalam bentuk PDF. Besar persentase kelayakan sistem untuk uji usabilitas sebesar 80,38% dengan predikat layak serta melakukan uji portabilitas dengan mengakses webGIS zona nilai tanah Kota Solok di sepuluh web browser dan berhasil dijalankan.

Keywords


BPHTB; PPh; WebGIS; Zona Nilai Tanah.

Full Text: PDF

CC Licencing


Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
Jurnal Teknik ITS by Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM) ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://ejurnal.its.ac.id/index.php/teknik.
Statistik Pengunjung 22crown login