Keterkaitan Karakteristik Kawasan Transit berdasarkan Prinsip Transit Oriented Development (TOD) terhadap Tingkat Penggunaan Kereta Komuter Koridor Surabaya-Sidoarjo

Muhammad Hidayat Isa, Ketut Dewi Martha Eli Handayeni
Submission Date: 2014-08-12 18:45:58
Accepted Date: 2014-09-14 00:00:00

Abstract


Koridor Surabaya-Sidoarjo telah dilayani dengan kereta komuter dalam mendukung tulang punggung transportasi perkotaan Surabaya. Namun penggunaan moda ini belum optimal. Hal ini dilihat dari besarnya pergerakan penduduk yang masih didominasi oleh penggunaan kendaraan pribadi menyebabkan kemacetan. Untuk mengatasi permasalahan tersebut diperlukan strategi inovatif yang mengedepankan integrasi antara penggunaan lahan dengan transportasi, salah satunya melalui konsep Transit Oriented Development (TOD) di kawasan stasiun kereta di sepanjang koridor Surabaya-Sidoarjo. Sebagai upaya pengimplementasiannya, perlu dilakukan studi mengenai keterkaitan karakteristik kawasan transit berbasis TOD terhadap jumlah penggunaan kereta komuter koridor Surabaya-Sidoarjo. Melalui analisis korelasi diperoleh hasil penelitian bahwa kepadatan penggunaan lahan (KLB), index keberagaman guna lahan (mixed use entrophy index) perdagangan dan jasa dan fasilitas umum, rata-rata lebar jalur pejalan kaki, dan luas jalur pejalan kaki signifikan memiliki hubungan korelasi yang kuat dengan tingkat penggunaan kereta komuter. Hal ini menunjukkan bahwa adanya potensi pengembangan kawasan transit berbasis TOD pada koridor Surabaya-Sidoarjo dalam mendorong penggunaan kereta komuter.

Keywords


Kereta komuter; kawasan transit stasiun; Transit Oriented Development (TOD).

Full Text: PDF

CC Licencing


Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
Jurnal Teknik ITS by Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM) ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://ejurnal.its.ac.id/index.php/teknik.
Statistik Pengunjung