Pemodelan Kebisingan akibat Aktifitas Pesawat dan Optimalisasi Kebisingan di Bandara Juanda dengan Menggunakan Model Les Frair

Brigita Sance, Mardlijah Mardlijah, Nur Asiyah
Submission Date: 2017-07-26 10:14:28
Accepted Date: 2017-09-16 00:00:00

Abstract


Abstrak---Kebisingan pada bandar udara akibat aktifitas pesawat terbang banyak ditemui di Indonesia. Banyaknya jumlah permintaan penerbangan dan angkutan barang mengakibatkan berbagai maskapai menambah jumlah penerbangan. Kesibukan penerbangan yang terjadi pada bandara mengakibatkan tingkat kebisingan semakin bertambah. Batasan penerbangan dilakukan untuk meminimalkan kebisingan. Pada studi kasus dalam penelitian ini yaitu Bandar Udara Juanda, jam operasional penerbangan yaitu pada jam 05.00 sampai dengan jam 22.00.

Fungsi W(Ldn) diminimumkan pada titik kritis dengan melakukan pendekatan Taylorp. Tingkat kebisingan yang minimum dibentuk kedalam fungsi Ldn atau batas tingkat kebisingan pada siang dan malam. Penjadwalan penerbangan dimodelkan berdasarkan tingkat kebisingan minimum dan fungsi batas. Penurunan tingkat kebisingan setelah dioptimalkan diketahui dengan menghitung perbandingan indeks dampak kebisingan atau NII sebelum dan sesudah dioptimalkan. Indeks dampak kebisingan mengalami penurunan hingga 42.41569096% tepatnya pada lokasi pengukuran 2, pada hari ke 2.


Keywords


bandara;kebisingan;model matematika

References