Analisis Penjadwalan Probabilistik Proyek Pembangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-NYIA Seksi 1 Menggunakan Simulasi Monte Carlo

Muhamad Iqbal, I Putu Artama Wiguna
Submission Date: 2023-08-02 00:06:47
Accepted Date: 2024-05-06 09:02:07

Abstract


Proyek Jalan Tol Solo-Yogyakarta-NYIA dibangun sebagai salah satu sistem jaringan Trans Jawa. Pembangunan ini bertujuan untuk mendukung peningkatan konektivitas, aksesibilitas, dan kapasitan jalan antar wilayah, untuk mengurangi kemacetan, serta untuk mendorong pengembangan wilayah dengan mendorong minat swasta dan masyarakat di Provinsi Jawa Tengah dan DIY. Pada proyek ini mengalami kendala cuaca dan alat berat. Hal ini menyebabkan adanya ketidaksesuain dalam penyelesaian pekerjaan. Dibutuhkan metode penjadwalan yang mempertimbangkan potensi risiko dan ketidakpastian dalam pelaksanaanya, yaitu menganalisis menggunakan metode penjadwalan probabilistik, contohnya dengan menggunakan Simulasi Monte Carlo. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa total durasi probabilistk dan persentase probabilitas durasi rencana menggunakan penjadwalan probabilistik berdasarkan Simulasi Monte Carlo. Dalam pembuatan penjadwalan probabilistik menggunakan metode Simulasi Monte Carlo pada penelitian ini memerlukan beberapa tahapan pembuatan. Beberapa tahapan itu adalah pembuatan penetuan aktivitas, hubungan antara aktivitas, estimasi sumber daya aktivitas, estimasi durasi aktivitas, menjalankan Simulasi Monte Carlo, dan analisis hasil Simulasi Monte Carlo. Berdasarkan hasil penelitian yang sudah dilakukan didapatkan bahwa total durasi optimis adalah 236 hari dengan probabilitas < 1%. Total durasi pesemis adalah 268 hari dengan probabilitas 100%. Total durasi paling mungkin adalah 252 hari probabilitas 50%. Untuk durasi rencana dengan total 253 hari memiliki probabilitas penyelesaian sebesar 54%. Dan untuk kontingensi waktu yang diambil dengan probabilitas penyelesaian 98% (P98) memiliki selesih sebesar 11 hari sehingga dibutuhkan monitoring pada aktivitas pekerjaan dan pada aktivitas kritis dapat dipertimbangkan untuk dilakukan percepetan penyelesaian.

Keywords


Penjadwalan; Probabilitas; Simulasi Monte Carlo

Full Text: PDF

CC Licencing


Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
Jurnal Teknik ITS by Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM) ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://ejurnal.its.ac.id/index.php/teknik.
Statistik Pengunjung