Estimasi Kecepatan Kendaraan Bergerak Menggunakan Motion Vector

Yudah Mulia Nanang Sukabhakti, Dwi Ratna Sulistyaningrum
Submission Date: 2019-02-05 15:23:00
Accepted Date: 2019-05-31 00:00:00

Abstract


Intelligent Transportation System (ITS) adalah penerapan teknologi informasi dan komunikasi pada bidang transportasi. Teknologi dan aplikasi ITS memantau kondisi lalu lintas pada ruas jalan melalui video hasil rekaman kamera CCTV yang dipasang di ruas jalan. Informasi dari video lalu lintas kemudian diolah sehingga menghasilkan informasi terkait lalu lintas tersebut seperti banyak kendaraan dan kecepatan kendaraan. Informasi kecepatan kendaraan kemudian diestimasi dan dimanfaatkan nantinya untuk kebijakan pengembangan lalu lintas dan pengaturan lalu lintas. Pada Studi ini dilakukan estimasi kecepatan kendaraan bergerak menggunakan motion vector. Penelitian dilakukan dalam beberapa langkah yaitu akuisisi video dan pengaturan parameter, pembuatan region of interest pada video, ekstraksi citra frame video, preprocessing citra, menentukan motion vector dengan three-step search block-matching algorithm, penyeleksian motion vector, dan penghitungan kecepatan kendaraan. Dari uji coba yang sudah dilakukan, motion vector mampu melakukan estimasi kecepatan kendaraan bergerak dengan akurasi terburuk 92.6194 % pada kecepatan 20 Km/jam dan terbaik 96.5582 % pada kecepatan 30 Km/jam.

Keywords


Motion Vector; Estimasi Kecepatan

Full Text: PDF

CC Licencing


Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
Jurnal Sains dan Seni ITS by Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, LPPM-ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://ejurnal.its.ac.id/index.php/sains_seni.