MENENTUKAN STRUKTUR GRUP BERORDER HINGGA DENGAN ORDER 216 DAN 324

HESTY IRNA AULIA, Subiono Subiono
Submission Date: 2015-08-12 10:32:37
Accepted Date: 2016-01-20 15:25:53

Abstract


Pada Tugas Akhir ini dikaji tentang banyaknya struktur dari grup berorder hingga. Langkah awal untuk mengkaji yaitu dengan menjabarkan tentang sifat-sifat dari grup dengan order berhingga. Sebagaimana diketahui bahwa grup sangat dipengaruhi oleh banyaknya anggota (order) didalam grup tersebut. Apabila order dari grup kecil, maka banyak struktur grup dapat dengan mudah untuk diketahui. Sedangkan untuk order yang besar maka akan sulit untuk mengetahui banyaknya struktur grup dengan order berhingga. Kajian ini dilakukan berdasarkan grup simpel, klas isomorpik grup abelian. Adapun hasil yang didapat pada Tugas Akhir ini yaitu tidak ada grup dengan order 216 dan 324 merupakan grup simpel dan untuk grup dengan order 216 memiliki sembilan klas isomorpik sedangkan untuk grup dengan order 324 memiliki sepuluh klas isomorpik.

Keywords


Grup Berhingga; Order; Grup Simpel; Klas Isomorpik Grup Abelian

References