Estimasi Kedalaman dan Perubahan Volume Sumber Tekanan Gunung Merapi Berdasarkan Pengamatan Data Tiltmeter
Abstract
Gunung Merapi merupakan salah satu gunungapi yang memiliki aktivitas vulkanisme tinggi. Untuk meminimalisir dampak erupsi Gunung Merapi diperlukan suatu kegiatan berupa monitoring aktivitas Gunung Merapi. Dalam penelitian ini dilakukan monitoring aktivitas Gunung Merapi menggunakan tiltmeter selama kurun periode 1 September – 30 Desember 2017 untuk mendapatkan estimasi kedalaman dan perubahan volume dari sumber tekanan gunung. Data bacaan tiltmeter kemudian diimpor ke perangkat lunak Matlab 2017a. Kemudian dilakukan resampling, pemberian filter, serta regresi linier sehingga didapatkan plot vektor tiltmeter dan pemodelan Mogi. Dari hasil penelitian ini didapatkan estimasi kedalaman sumber tekanan Gunung Merapi adalah berkisar pada kedalaman 2042,450 m hingga 4533,337 m di bawah kawah gunung. Dan perubahan volume sumber tekanan berkisar pada 23075,386 m3 hingga 385147,190 m3. Dari hasil pemodelan tersebut diketahui bahwa Gunungapi Merapi tidak menunjukkan aktivitas vulkanis yang signifikan.
Keywords
CC Licencing
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal Sains dan Seni ITS by Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, LPPM-ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://ejurnal.its.ac.id/index.php/sains_seni.