Peningkatan Motivasi Komunikasi Oral bagi Siswa SLB Tunarungu dengan Ruang Kelas Berkonsep Tipografi Interaktif & Natural

Talita Rahmanea, Lea Kristina Anggraeni
Submission Date: 2018-08-03 11:19:39
Accepted Date: 2019-02-25 00:00:00

Abstract


Pendidikan luar biasa di Indonesia bagi penyandang difabelitas merupakan sebuah kebutuhan yang krusial. Anak berkebutuhan khusus (ABK) mendapat pendidikan berupa Pendidikan Luar Biasa dengan bentuk sarana Sekolah Luar Biasa. Bagi Sekolah Luar Biasa khusus tunarungu, secara umum menekankan kebutuhan dari siswanya untuk dapat berkomunikasi, terutama secara oral melalui kurikulum pendidikan dan sistem pembelajaran yang menunjang, sedangkan secara infrastruktur bangunan mayoritas masih belum mendukung kebutuhan tersebut. Redesain interior ruang kelas siswa dirasa perlu guna menambahkan semangat belajar komunikasi oral siswa, terutama dalam ruang kelas yang digunakan sehari-hari. SLB-B Karya Mulia Surabaya merupakan salah satu sekolah luar biasa khusus tunarungu yang menyediakan empat jenjang sekaligus serta menawarkan fasilitas untuk umum di Surabaya. Selain memberikan pelayanan dalam pendidikan dari jenjang TKLB hingga SMALB, SLB-B Karya Mulia Surabaya juga memiliki pelayanan terapi. Dalam tahap pembelajaran komunikasi, jenjang usia yang sesuai dan paling efektif adalah sejak dini, terutama ketika menginjakkan kaki di jenjang sekolah dasar. Pengembangan desain interior ruang kelas SDLB-B Karya Mulia Surabaya menggunakan konsep tipografi interaktif natural yang memperhatikan unsur alam yang ada pada lingkungan sekitar anak dan unsur tipografi yang dikemas dalam bentuk interaktif sebagai bagian dari media edukasi penyandang tunarungu. Perencanaan desain ruang kelas mengutamakan unsur warna yang bersifat terapis, penggunaan material alam seperti kayu yang memberikan kesan relaksasi, serta penggunaan tipografi pada mural dinding dan bentukan elemen estetis. Penerapan konsep interaktif natural tipografi pada desain interior ruang kelas SDLB-B Karya Mulia Surabaya diharapkan dapat meningkatkan keterampilan siswa-siswi tunarungu dalam berkomunikasi secara oral dan mampu utnuk berkomunikasi dengan masyarakat di sekitarnya

Keywords


Desain Interior; Interaktif; Natural; SDLB-B Karya Mulia Surabaya; Tipografi; Tunarungu

Full Text: PDF

CC Licencing


Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
Jurnal Sains dan Seni ITS by Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, LPPM-ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://ejurnal.its.ac.id/index.php/sains_seni.