Estimasi Parameter Pada Model Negatif Binomial Generalized Autoregressive Moving Average (GARMA) Dengan Algoritma IRLS (Studi Kasus Peramalan Jumlah Kecelakaan Di Jalan Tol Gempol-Surabaya)
Abstract
Abstrak—Model yang sering digunakan untuk data time series adalah model ARIMA. Untuk data time series yang merupakan data count, pada model klasik Gaussian tidak selalu tepat. Pada penelitian ini, data jumlah kecelakaan yang digunakan yaitu jumlah kecelakaan di jalan Tol Gempol-Surabaya. Data tersebut bersifat underdispersion (nilai varians lebih kecil dari pada nilai rata-rata variabel responnya) sehingga pada kasus ini tidak memenuhi asumsi equidispersion (nilai variansi dan nilai rata-rata variabel respon adalah sama). Untuk memenuhi asumsi equidispersion dibentuk suatu model peramalan data count dengan pendekatan distribusi Negatif Binomial yaitu Model Negatif Binomial GARMA (1,1). Model tersebut didapatkan berdasarkan identifikasi model ARIMA. Penerapan model Negatif Binomial GARMA(1,1) menggunakan algoritma IRLS untuk memperoleh estimasi parameter. Parameter tersebut digunakan untuk mendapatkan hasil peramalan pada model Negatif Binomial GARMA(1,1). Hasil peramalan yang diperoleh dapat dikatakan akurat dengan RMSE sebesar 0,4231 (dibandingkan dengan model ARIMA(1,0,1).
Keywords
CC Licencing
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal Sains dan Seni ITS by Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, LPPM-ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://ejurnal.its.ac.id/index.php/sains_seni.