Pengamanan Pesan Menggunakan Kombinasi Kriptografi dan Steganografi Audio Berbasis Transformasi Wavelet Diskrit
Abstract
Teknologi saat ini berkembang sangat pesat dan berpengaruh pada keseharian kita dalam berkomunikasi, dampak perkembangan teknologi saat ini, mengirim dan menerima pesan dapat dilakukan dengan mudah dan cepat. Selain itu, perkembangan teknologi juga berdampak pada berkembangnya penyadapan pesan illegal yang dilakukan oleh pihak yang tidak seharusnya mendapatkan pesan. Salah satu solusi untuk masalah tersebut adalah kriptografi dan steganografi . Kriptografi sendiri adalah ilmu menyandikan pesan, sedangkan steganografi adalah ilmu menyembunyikan pesan ke dalam media lain. Pada penelitian ini menerapkan pengamanan pesan menggunakan kombinasi kriptografi dan steganografi audio. Proses diawali dengan menyandikan pesan dengan algoritma RSA, pesan yang sudah disandikan akan disembunyikan ke dalam audio dengan Transformasi Wavelet Diskrit (DWT). Hasil uji coba menunjukkan bahwa pesan dapat diamankan dengan baik. Pada uji coba dengan sampel audio file WAV berdurasi 17 detik disisipi 50.107 karakter pesan, hanya 8,7% responden yang berpendapat bahwa audio asli dan audio yang sudah disisipi pesan rahasia keduanya berbeda.
Keywords
CC Licencing
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal Sains dan Seni ITS by Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, LPPM-ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://ejurnal.its.ac.id/index.php/sains_seni.