Klasifikasi Pengangguran Terbuka Menggunakan CART (Classification and Regression Tree) di Provinsi Sulawesi Utara

Febti Eka Pratiwi, Ismaini Zain
Submission Date: 2014-02-28 08:41:35
Accepted Date: 2014-03-15 00:00:00

Abstract


Pengangguran merupakan masalah besar yang selalu dihadapi oleh negara-negara berkembang. Tingginya pengangguran disuatu negara mengakibatkan rendahnya pastisipasi masyarakat dalam pertumbuhan ekonomi yang dapat berdampak pada pembangunan nasional. Badan Pusat Statistika mencatat 7,7 juta orang Indonesia tidak terlibat dalam kegiatan ekonomi nasional yang dikarenakan pengangguran. Sulawesi Utara sebagai provinsi dengan peringkat keenam pengangguran tertinggi di Indonesia menyumbangkan 1,3 persen pengangguran di Indonesia. CART (Classification and Regression Tree) merupakan salah satu metode yang digunakan untuk pengklasifikasian. CART dapat digunakan pada skala data kategorik maupun rasio. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data sekunder dari hasil survei angkatan kerja nasional (SAKERNAS) bulan Agustus 2012. Variabel respon yaitu angkatan kerja yang bekerja dan tidak bekerja (pengangguran), dengan variabel prediktor jenis kelamin, tingkat pendidikan, usia, status dalam rumah tangga, pengalaman pelatihan kerja, status perkawinan, dan klasifikasi tempat tinggal. Klasifikasi pengangguran provinsi Sulawesi Utara dengan metode CART adalah status dalam rumah tangga, jenis kelamin, usia, pendidikan terakhir, dan status perkawinan.


Keywords


Klasifikasi; CART; pengangguran terbuka

Full Text: PDF

CC Licencing


Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
Jurnal Sains dan Seni ITS by Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, LPPM-ITS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://ejurnal.its.ac.id/index.php/sains_seni.